Peran daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan lay up shoot atlet bola basket
Abstract
Masalah: Siswa yang tergabung dalam Klub New Light City (NLC) IV Koto Kab. Agam banyak melakukan kesalahan dalam kegiatan pembelajaran bola basket, khususnya untuk lay up shoot yaitu kurang memaksimalkan lompatan serta tidak memperhatikan langkah saat akan mengambil awalan atau step saat melakukan lay up shoot. Klub New Light City (NLC) IV Koto Kab. Agam juga kurang memperhatikan pengaruh kelincahan, daya ledak otot tungkai dan tinggi badan terhadap keterampilan dasar pemain bola basket, sehingga pada saat bermain hasil yang didapatkan kurang maksimal dan memuaskan.
Tujuan: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui daya ledak otot tungkai atlet, kelincahan atlet dan untuk mengetahui hubungan daya ledak otot tungkai dengan kelincahan terhadap lay up shoot. Metode: Penelitian ini bersifat korelasional dengan tujuan untuk mengungkapkan hubungan antara daya ledak otot tungkai dengan kelincahan terhadap lay up shoot. Penelitian ini dilaksanakan di lapangan Klub New Light City (NLC) Kabupaten Agam. Waktu penelitian dilakukan pada tanggal 23-25 Februari 2023. Teknis analisis data yang digunakan yaitu melalui uji hipotesis. Pada hasil penelitian terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai dengan kemampuan lay up shoot.
Hasil: Terdapat hubungan yang signifikan antara daya ledak otot tungkai dan kelincahan terhadap kemampuan lay up shoot atlet bolabasket putra klub New Light City (NLC) IV Koto Kabupaten Agam.
Kesimpulan: Kemampuan lay up shoot dapat ditingkatkan dengan memberikan metode Latihan daya ledak dan kelincahan.
Downloads
References
Adnan, A., & Arlidas. (2019). Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai, Daya Ledak Otot Lengan dan Kelentuan Pinggang Terhadap Kemampuan Smash. Jurnal Performa. 4 (2), 89-91.
Agung Indra Permana, R. (2016). Peningkatan Hasil Belajar Lay Up Shoot dalam Pembelajaran Bolabasket dengan Permainan Lompat Kijang pada Peserta Didik Kelas VIII C SMP Negeri Galur Tahun Ajaran 2015/2016. Jurnal Pendidikan Jasmani Indonesia, 12(1), 1-4.
Akbar, M. F. U., Priambodo, A., & Jannah, M. (2019). Pengaruh Latihan Imagery dan Tingkat Konsentrasi terhadap Peningkatan Keterampilan Lay Up Shoot Bola Basket SMAN 1 Menganti Gresik. Jp. Jok (Jurnal Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan), 2(2), 1-13.
Al Fakhi, S., & Barlian, E. (2019). Kontribusi Kecepatan Reaksi dan Kekuatan Otot Lengan terhadap Kemampuan Pukulan Backhand Tenis Lapangan. Jurnal Performa Olahraga, 4(02), 140.
Ali, M. (2018). Meningkatkan Pembelajaran Chest Pass Melalui Media Simpai Dalam Permainan Bola Basket Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Kuok Tahun Ajaran 2016/2017. Jurnal Pendidikan Tambusai, 2(2), 533-544.
Aurillia, Okki, Yuswo Supatmo, Darmawati Ayu Indraswari. (2017). Perbedaan Nilai Daya Ledak Otot Tungkai Antara Cabang Olahraga Permainan dan Bela Diri. Jurnal Kedokteran Diponegoro Volume 6, Nomor 2, Hal. 1009-1019. Tersedia Pada: http://ejournals1.undip.ac.id/index.php/medico.
Candra, A. T. (2016). Studi Tentang Kemampuan Lompat Tegak Siswa Sekolah Dasar Negeri Berdasarkan Perbedaan Geografis Sebagai Identifikasi Bakat Olahraga. Jurnal Sportif. 2 (2), 1- 14.
Denay, N. (2019). Kontribusi Kemampuan Daya Ledak Otot Tungkai Terhadap Kecepatan Renang 50 Meter Gaya Dada Atlet Renang Kota Padang. Sport Science, 19(2), 101-108.
Dewi, S., & Jonni, J. (2022). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Kecepatan dengan Kemampuan Montong Dollyo Chagi Atlet Taekwondo. Jurnal JPDO, 5(2), 20-27.
Dwitama, A. (2018). Pengaruh Metode Praktek Terhadap Belajar Lay Up Shoot Dalam Pembelajaran Bola Basket. Journal of Chemical Information and Modeling.
Halimah, A., Tabara, M. G., & Anshar, A. (2023). Beda Pengaruh Pemberian Latihan Knee Tuck Jump dengan Skipping terhadap Perubahan Daya Ledak Otot Tungkai Pemain Bola Basket di Club Furry Ball Makassar. Media Fisioterapi Politeknik Kesehatan Makassar, 13(1), 54-65.
Haritsa, N. F., & Trisnowiyanto, B. (2016). Perbedaan Efek Latihan Medicine Ball Dan Clapping Push Up Terhadap Daya Ledak Otot Lengan Pemain Bulutangkis Remaja Usia 13 – 16 Tahun. Jurnal Kesehatan. 1 (1), 51-60.
Ibeng, P. (2021). Pengertian Olahraga, Tujuan, Manfaat, Jenis dan Menurut Ahli. Pendidikan.Co.Id.
Irfan Zinat Achmad. (2016). Hubungan antara Power Tungkai, Koordinasi MataTangan dan Percaya Diri dengan Hasil Keterampilan Open Spike Bolavoli. Jurnal Pendidikan UNSIKA. Volume 4 Nomor 1 Maret 2016.
Khakiki, M. A., & Wahyudi, H. (2022). Analisis Kondisi Fisik Atlet Putra Muay Thai Tuban Di Era Pandemi Covid-19. Jurnal Kesehatan Olahraga, 10 (1), 217-224.
Komarudin. 2015. Psikologi Olahraga. Bandung: Alfabeta.
Nabilah, P., Yaslindo, Y., & Wulandari, I. (2023). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Koordinasi Mata Tangan dengan Kemampuan Under Basket Shoot. Jurnal JPDO, 6(2), 1-7.
Nugroho, R. A., & Gumantan, A. (2020). Pengaruh Latihan Plyometric terhadap Peningkatan Kemampuan Vertical Jump Peserta Kegiatan Ekstrakurikuler Bolabasket Sman 1 Pagelaran. Sport Science And Education Journal, 1(1).
Nora, Rita. (2019). Ternyata, Ada Perbedaan Olahraga Dan Aktivitas Fisik yang Gak Banyak Diketahui: Olahragapedia.Com.
Reindo febrinaldo, (2013): Hubungan daya ledak otot tungkai terhadap kemampuan jumpshoot pada siswa SMK Negeri 1 Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara.
Rosidin, U., Sumarni, N., & Suhendar, I. (2019). Penyuluhan tentang Aktifitas Fisik dalam Peningkatan Status Kesehatan. Media Karya Kesehatan, 2(2), 108–118. https://doi.org/10.24198/mkk.v2i2.22574.
Sjahriani, Tessa, Apriyugo Ponanda. (2017). Perbedaan Kekuatan Otot Tungkai dan Daya Ledak Otot Tungkai dan Daya Ledak Otot Tungkai pada Pemain Sepak Bola dengan Tidak Pemain Sepak Bola Universitas Malahayati. Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan Vol. 4 No. 2 Hal. 98-105. Tersedia Pada: http://ejurnalmalahayati.ac.id/index.php /kesehatan/article/view/777.
Tim Mata kuliah Statistik, (2020), hlm. 26.
Yulhendra, Y. (2017). Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai Dan Daya Ledak Otot Lengan Terhadap Ketepatan Jump Service Atlet Bolavoli Sma N 8 Padang. Sport Science, 17(2), 48-62.
Yulifri, Sepriadi, Asep Sujana Wahyuri. (2018). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Otot Lengan dengan Ketepatan Smash Atlet Bolavoli Gempar Kabupaten Pasaman Barat. Jurnal Menssana, Volume 3, Nomor 1, Hal. 19-31. Tersedia Pada: http://menssana.ppj.unp.ac.id/index.php /jm/article/view/63.
Zulfadli, Z., Eddy, M., & Ali, M. (2020). Hubungan Daya Ledak Otot Tungkai dan Kelincahan Dengan Keterampilan Lay Up Shoot Bolabasket Siswa Kelas X SMAN VII Koto Sungai Sariak, Kabupaten Padang Pariaman (Doctoral Dissertation, Universitas Bung Hatta).
Copyright (c) 2023 Jurnal Patriot
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.