Latihan Keseimbangan dan Latihan Kelentukan Berpengaruh Terhadap Kemampuan Servis Bawah Sepaktakraw

  • septria Donal Universitas Negeri Padang
  • Romi Mardela

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya kemampuan servis bawah sepaktakraw mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang. Variabel dalam penelitian ini adalah latihan keseimbangan dan latihan kelentukan sebagai variable bebas dan kemampuan servis bawah sepaktakraw sebagai variabel terikat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan keseimbangan dan latihan kelentukan terhadap kemampuan servis bawah sepaktakraw mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan. Jenis penelitian ini adalaheksperimen. Populasi dalam penelitian ini ialah mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan yang mengambil mata kuliah sepak takraw sebanyak 3 seksi mata kuliah dengan jumlah mahasiswa 63 orang, sampel dalam penelitian berjumlah 19 orang mahasiswa laki-laki. Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Intrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan melakukan tes kemampuan service bawah sepaktakraw.Setelah itu, data diolah dengan statistik, untuk menguji Normalitas dengan uji Lilliefors dan untuk menguji analisis data menggunakan Uji t. berdasarkan hasil penelitian, terdapat rata-rata pre-test8,89, dan rata-rata post-test12,9, berdasarkan analisi uji t didapatkanthitung 4,301 dan ttabel sebesar 1,734. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh latihan keseimbangan dan latihan kelentukan terhadap kemampuan servis bawah sepaktakraw pada mahasiswa Fakultas Ilmu Keolahragaan, Universitas Negeri Padang

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-06-22
How to Cite
Donal, septria, & Mardela, R. (2020). Latihan Keseimbangan dan Latihan Kelentukan Berpengaruh Terhadap Kemampuan Servis Bawah Sepaktakraw. Jurnal Patriot, 2(2), 514-525. https://doi.org/10.24036/patriot.v2i1.594

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.