Kontribusi Dayatahan Kekuatan Otot Lengan Dan Kekuatan Otot Tungkai Dengan Kemampuan Renang 200 Meter Gaya Dada

  • Hasmi Sasongco P FIK UNP
  • Umar -

Abstract

Masalah penelitian adalah masih kurangnya kemampuan renang gaya dada 200 meter pada mahasiswa FIK UNP jurusan kepelatihan mata kuliah renang dasar. Dengan variabel dayatahan kekuatan otot lengan dan  kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan renang 200 meter gaya dada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi dayatahan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan renang 200 meter gaya dada.Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional. Populasi penelitian adalahseluruh mahasiswa renang dasaryaitu sebanyak 187 mahasiswa.Pengambilan sampel ini dilakukan dengan teknikpurposive rondom sampling, Sebanyak 21 orang. Instrumen penelitian ini dengan dayatahan kekuatan otot lengan melalui tes pull-updan  kekuatan otot tungkaidengan tes half-squat jump dan tes kemampuan kemampuan renang gaya dada dilakukan dengan tes kemampuan renang gaya dada 200 meter. Teknik analisa data menggunakan analisis korelasi product moment (korelasi sederhana dan ganda) dengan taraf signifikan α = 0,05.Hasil penelitian : 1) Terdapat kontribusi yang signifikan antara dayatahan kekuatan otot lengan terhadap kemampuan renang gaya dada 200 meterpada mahasiswa FIK UNP jurusan kepelatihan mata kuliah renang dasar ,diperoleh r hitung (0,459) >  rtabel(0,433). 2) Terdapat kontribusi yang signifikan antara  kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan renang gaya dada 200 meterpada mahasiswa FIK UNP jurusan kepelatihan mata kuliah renang spesialisasi,diperoleh r hitung (0,558) >  rtabel(0,433). 3) Terdapat kontribusi yang signifikan antara dayatahan kekuatan otot lengan dan kekuatan otot tungkai terhadap kemampuan renang gaya dada 200 meterpada mahasiswa FIK UNP jurusan kepelatihan mata kuliah renang dasar,diperoleh R hitung (0,674) >  R tabel(0,433).

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2018-09-20
How to Cite
P, H., & -, U. (2018). Kontribusi Dayatahan Kekuatan Otot Lengan Dan Kekuatan Otot Tungkai Dengan Kemampuan Renang 200 Meter Gaya Dada. Jurnal Patriot, 173-179. https://doi.org/10.24036/patriot.v0i0.28
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.