PENGARUH LATIHAN KEKUATAN OTOT PERUT TERHADAP KEMAMPUAN HEADING PEMAIN SEPAK BOLA DI SSB PUNCAK ANDALAS KERINCI

  • andri el iksan Universitas Negeri Padang
  • Alex Aldha Yudi

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kemampuan heading pemain sepak bola SSB Puncak Andalas Kerinci belum begitu baik, karena heading yang dilakukan tidak sesuai dengan jarak yang seharusnya dicapai oleh pemain sepak bola SSB Puncak Andalas Kerinci. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui adakah pengaruh dari latihan kekuatan otot perut terhadap kemampuan heading dengan melakuakan perlakuan latihan kekuatan otot perut pemain sepak bola di SSB Puncak Andalas Kerinci. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu (Quasi experiment). Populasi penelitian adalah semua pemain sepak bola SSB Puncak Andalas Kerinci yang mengikuti kegiatan latihan dan yang menjadi sampel penelitian berjumlah 18 orang. Sampel dengan teknik Purposive sampling, yaitu pengambilan sampel didasarkan pada maksud yang telah ditetapkan sebelumnya atau dengan pertimbangan-pertimbangan tertentu yang berjumlah 18 orang. Data dikumpulkan menggunakan tes terhadap heading dengan tes kemampuan jarak jauh Teknik analisis data adalah dengan Uji T. Hasil analisis data menunjukkan bahwa: Terdapat pengaruh yang berarti antara pengaruh latihan kekuatan otot perut terhadap kemampuan heading pemain sepak bola di SSB Puncak Andalas Kerinci

 

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-07-16
How to Cite
iksan, andri, & Yudi, A. (2019). PENGARUH LATIHAN KEKUATAN OTOT PERUT TERHADAP KEMAMPUAN HEADING PEMAIN SEPAK BOLA DI SSB PUNCAK ANDALAS KERINCI. Jurnal Patriot, 1(1), 241-248. https://doi.org/10.24036/patriot.v1i1.182

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.