KONTRIBUSI DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI DAN KELENTUKAN TERHADAP KEMAMPUAN SMASH KEDENG ATLET SEPAKTAKRAW PSTK KAYUTANAM
Abstract
Masalah dalam penelitian ini yaitu rendahnya kemampuan smash kedeng sepaktakraw. Sehingga berdampak pada rendahnya prestasi atlet sepaktakraw PSTK Kayutanam. Variabel dalam penelitian ini terdiri dari dua variabel bebas (daya ledak otot tungkai dan kelentukan) dan satu variabel terikat (kemampuan smash kedeng). Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi daya ledak otot tungkai dan kelentukan terhadap kemampuan smash kedeng Atlet Sepaktakraw PSTK Kayutanam.Jenis penelitian ini adalah Korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh atlet putra PSTK Kayutanam yang berjumlah 15 orang. Dengan menggunakan teknik total sampling, sampel dalam penelitian ini berjumlah 10 orang. Instrumen yang digunakan yaitu vertical jump digunakan untuk mengukur daya ledak otot tungkai, flexiometer digunakan untuk mengukur kelentukan, smash kedeng digunakan untuk mengukur kemampuan smash kedeng. Analisis data yang dilakukan dengan menggunakan statistic analisis korelasi product moment dari Pearson guna melihat hubungan daya ledak otot tungkai dan kelentukan dengan smash kedeng. Uji ini bertujuan melihat, apakah variabel bebas mempunyai hubungan terhadap variabel terikat. Hasil pengumpulan data dianalisis dengan teknik analisis korelasional dengan taraf signifikan α 0,05 data diolah secara manual dengan bantuan program Excel. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Daya ledak otot tungkai berkontribusi terhadap kemampuan smash kedeng atlet sepaktakraw PSTK Kayutanam. (2) Kelentukan pinggang berkontribusi terhadap kemampuan smash kedeng atlet sepaktakraw PSTK Kayutanam. (3) Daya ledak otot tungkai dan Kelentukan pinggang secara bersama-sama berkontribusi terhadap kemampuan smash kedeng atlet sepaktakraw PSTK Kayutanam.