TINJAUAN KEMAMPUAN KONDISI FISIK ATLET TINJU PERTINA KABUPATEN TANAH DATAR

  • Kevin De Osmon
  • Tjung Hauw Sin

Abstract

Masalah dalam penelitian yaitu menurunnya prestasi atlet tinju, yang peneliti duga akibat rendahnya kondisi fisik atlet. Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan kemampuan kondisi fisik atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar yang terdiri dari : Daya Tahan, Kekuatan, Kecepatan, dan Koordinasi. Jenis penelitian ini adalah bersifat deskriptif. Populasi berasal dari 26 orang atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar sedangkan yang dijadikan sampel penelitian ini adalah 16 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Instrumen penelitian dikumpulkan dengan menggunakan tes yaitu: Bleep test, kekuatan otot lengan diukur dengan Push Up, kekuatan otot perut diukur dengan Sit Up, kecepatan diukur dengan tes lari cepat 30 meter dan Test Koordinasi Mata Tangan. Analisis data digunakan teknik analisis data deskriptif. Berdasarkan analisis data, diperoleh hasil penelitian sebagai berikut : Daya Tahan atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar diperoleh nilai rata-rata 49,58 dikategorikan Baik. Kekuatan atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar Kekuatan otot Lengan diperoleh nilai rata – rata 36,06 dikategorikan Sedang. Kekuatan Otot Perut atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar diperoleh nilai rata – rata 37,81 dikategorikan Sedang. Kecepatan diperoleh nilai rata – rata 4,52 dikategorikan Cukup. Koordinasi atlet tinju PERTINA Kabupaten Tanah Datar diperoleh nilai rata – rata 8 dikategorikan Baik.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2019-07-09
How to Cite
Osmon, K., & Sin, T. (2019). TINJAUAN KEMAMPUAN KONDISI FISIK ATLET TINJU PERTINA KABUPATEN TANAH DATAR. Jurnal Patriot, 1(1), 64-69. https://doi.org/10.24036/patriot.v1i1.158

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.